Audy saat berdialog dengan anak muda Pasaman Barat terkait pengembangan perekonomian di daerah itu (hms) |
Sedikitnya ada tiga sektor unggulan seperti pertanian, perikanan, dan pariwisata bakal bisa menggenjot perekonomian masyarakat jika dikelola dan dikembangkan dengan baik.
"Sektor pertanian merupakan sektor utama pencarian masyarakat Sumbar umumnya dan Pasaman Barat khususnya. Pertanian, perikanan dan pariwisatanya sangat mendukung jika dikelola dengan baik," kata Audy Joinaldy usai mengunjungi Pasaman Barat, Kamis (13/8/2020).
Pasaman Barat, menurut pengusaha sukses dibidang pertanian itu, memiliki lahan pertanian yang cukup luas dan pada umumnya masyarakat berprofesi sebagai petani. Selain tanaman kelapa sawit, tanaman jagung memiliki potensi yang sangat menjanjikan untuk ekonomi masyarakat.
"Saya ingin Pasaman Barat kedepannya benar-benar menjadi sumber penghasil jagung di Sumbar bahkan nasional," tegasnya.
Ia mengatakan selain jagung bisa dijadikan pakan ternak, juga nanti bisa dikemas menjadi berbagai macam makanan dan oleh-oleh khas Pasaman Barat jika dikemas dengan baik.
"Kedepannya kita jangan berpikir hanya menjual jagung saja keluar daerah. Sementara setelah jadi pakan malah kita membelinya. Apa salahnya kita nanti bisa mengolahnya sendiri dan menghasilkan jenis makanan lainya seperti puding dan makanan ringan lainnya," sebutnya.
Selain tanaman jagung, ia melihat potensi perikanan dan pariwisata juga menjadi sektor perhatian dan memiliki potensi yang tinggi untuk dikembangkan.
"Pasaman Barat memiliki panjang laut mencapai 152 kilometer dengan ikan yang melimpah. Ini harus dikelola dengan baik dalam rangka meningkatkan pendapatan nelayan," ujarnya.
Di sektor pariwisata Pasaman Barat memiliki objek wisata alam dan pantai yang indah. Mulai dari Gunung Talamau, Pantai Sasak, Maligi, Pantai Air Bangis dan objek wisata lainnya.
"Potensi pariwisata ini tinggal bagaimana mengeksplore dan mengekspos ke dunia luar. Tentu sarana prasarananya disiapkan dan dikemas dengan baik," ujarnya.(ak)