Notification

×

Iklan

Iklan



Anis Matta: Bersama NA-IC Sumbar Lebih Makmur dan Unggul

Sabtu, 14 November 2020 | 11/14/2020 WIB Last Updated 2020-11-14T07:11:47Z

H Nasrul Abit dan Indra Catri bersama Anis Matta dan Fachri Hamzah.

padanginfo.com - PADANG - Ketua Umum Partai Gelombang Rakyat (Gelora) Indonesia Muhammad Anis Matta meyakini, dibawah kepemimpinan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatra Barat nomor urut 2 Nasrul Abit dan Indra Catri (NA - IC), Provinsi Sumatra Barat lima tahun kedepan, akan jauh lebih makmur, sejahtera dan unggul jika dibandingkan dengan Provinsi lainnya di Indonesia.

Bahkan, menurut Sekertaris Jenderal Partai Keadilan Sejahtera (PKS) tiga periode 2003-2005, 2005-2010, dan 2010-2013 itu, kemakmuran dan kesejahteraan akan dirasa merata oleh masyarakat Sumatra Barat jika Provinsi yang juga dikenal dengan sebutan Ranah Minang ini, di nakhodai NA-IC, Cagub dan Cawagub jagoan Partai Gerakan Indonesia Raya atau Gerindra.

“Insyaallah, dibawah kepemimpinan beliau berdua (NA-IC), Sumbar akan jauh lebih makmur, jauh lebih sejahtera dan juga unggul dibandingkan dengan Provinsi lainnya di Indonesia. Juga, kemakmurannya dan kesehahteraanya, dirasakan merata seluruh Warga Sumbar,”kata Muhammad Anis Matta di Jakarta, Jumat malam 13 November 2020.

Yakin dengan hal itu, tokoh politik Nasional yang pernah menjabat sebagai Presiden PKS periode 2013-2015 itu, mengajak seluruh warga Sumatra Barat untuk mendukung Pasangan Calon Nomor Urut 2 Nasrul Abit dan Indra Catri dalam konsestasi Pilkada 2020 untuk pemilihan Gunernur dan Wakil Gubernur Sumatra Barat periode 2021 - 2026 mendatang.

“Bismillahir rahmanir rahim, Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuhuh, saya Muhammad Anis Matta ketua umum Partai Gelora Indonesia, mengajak kepada seluruh warga Sumatra Barat untuk mendukung Laslon nomor urut 2 Nasrul Abit dan Indra Catri sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatra Barat yang akan datang. Insyaallah, dibawah kepemimpinan beliau berdua (NA-IC), Sumbar akan jauh lebih makmur, jauh lebih sejahtera dan juga unggul,”ujar Anis Matta.

Selain Anis Matta, dukungan untuk NA - IC juga mengalir deras dari Wakil Ketua Umum Partai Gelora Indonesia Fahri Hamzah. Secara terbuka, Fahri Hamzah mengajak seluruh Masyarakat Sumatra Barat untuk mendukung dan memenangkan NA-IC pada 9 Desember 2020 mendatang.

“Para sahabat dan seluruh warga Sumatra Barat yang saya muliakan, pada saat ini kami sedang bersama dengan calon Gubernur kita pak Nasrul Abit dengan ketua umum Partai Gelora Indonesia pak Anis Matta dan bendahara umum Ahmad Riyaldi. Kita, mengajak seluruh warga Sumatra Barat  untuk mendukung pasangan nomor 2 kita, bapak Nasrul Abit dan Indra Catri, pasangan nomor 2 pada tanggal 9 desember yang akan datang. Jangan lupa, tanggal 9 Desember,”kata Fahri Hamzah.

Diketahui sebelumnya, Partai Gelombang Rakyat atau Gelora Indonesia, memastikan diri mendukung pasangan Nasrul Abit - Indra Catri yang maju pada konsestasi Plkada untuk pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur periode 2020-2025. Dukungan secara resmi terhadap pasangan yang diusung Partai Gerindra tersebut, disampaikan secara langsung oleh Wakil Ketua Umum Partai Gelora Fahri Hamzah di hadapan peserta Konsolidasi Pilkada Serentak 2020 Partai Gelora Indonesia se-Sumatera Barat di Pangeran Hotel Beach Padang, Sabtu 22 Agustus 2020.

“Mudah-mudahan, Pilkada Sumbar jadi titik berangkat yang baik untuk menunjukkan, bahwa kita bukan hanya bisa memenangkan Pilkada Sumatera Barat, tapi juga memenangkan hati Sumatera. Kita punya sejarah panjang antara Pak Prabowo dengan Ketua Umum Gelora Pak Anis Matta. Hubungan baik ini, yang akan terus kita jaga. Gerindra dan Gelora itu saling mengikat tekad untuk memenangkan Pilkada ini, sehingga kita bisa bekerja mulai hari ini,” kata Fahri Hamzah.

Menurut Fahri Hamzah, dirinya sudah lama kenal dengan Nasrul Abit. Bahkan, di saat berkunjung ke Sumatra Barat, Nasrul Abit selalu menjamu dan berdiskusi. Terlalu banyak alasan kenapa kami kemudian mendukung Nasrul Abit dan Indra Catri. Ditambah lagi, keduanya adalah Kader Partai Gerindra yang selama ini memang memiliki keterikatan dengan Ketua Umum Gelora. Mudah-mudahan, konsilidasi hari ini, menjadi momentum untuk memenangkan Nasrul Abit - Indra Catri.

“Terlalu banyak alasan kenapa kami mendukung Nasrul Abit - Indra Catri. Sukses storinya keterikatan hati kita selama ini. Kami dengan pak Prabowo juga punya ikatan khusus. Sumbar ini, mudahan bisa menjadi momentum untuk memangkan Nasrul Abit-Indra Catri,” ujar Fahri.

Melihat rekam jejak Nasrul Abit dan Indra Catri, Fahri Hamzah meyakini jika keduanya akan mendapatkan dukungan penuh masyarakat Sumatra Barat. Apalagi, selama menjabat sebagai Wakil Gubernur (saat ini masih), Nasrul Abit kerap berkeliling Sumbar. Fahri, beranggapan tidak akan sulit mengajak masyarakat untuk bersatu mendukung Pasangan Petahana ini. Apalagi, keduanya adalah mantan pejabat daerah yang sukses, pemimpin daerah tingkat II yang sukses. (*)


×
Berita Terbaru Update