Notification

×

Iklan

Iklan



Irman Gusman: Orang Minang Punya Sikap Romantisme Kampung Halaman

Kamis, 03 Juni 2021 | 6/03/2021 WIB Last Updated 2024-09-08T07:23:04Z

Irman Gusman (foto.dok)

padanginfo.com- PADANG- Orang Minang memiliki budaya merantau yang  mememunyai sikap  romantisme kampung halaman, dengan kata lain, sejauh-jauh bangau terbang, akhirnya pulang ke kubang juga. Semangat mengenal kampung halaman tidak mengenal kaya atau yang belum berhasil di rantau dan malah tidak pernah luntur bagi perantau

Demikian orasi Kebudayaan Irman Gusman yang disampikan lewat virtual pada peresmian Yayasan Pusat Kebudayaan Minangkabau (PKM) di Ladang Tari Nan Jombang, Rabu (2/6/2021) malam, Peresmina PKM dirangkai dengan peluncuran Buku H Arnis Saleh, pengusaha emas yang sukses  asal Tanah Datar itu dihadiri Gubenur Mahyeldi, Kapolda Sumbar, Bupati dan Walikota, Seniman/Budayawan dan undangan lainnnya.

"Ada ungkapan yang mengatakan, sejauh-jauh terbang bangau, kembalinya ke kubangan jua. Artinya, sejauh-jauh merantau, rasa cinta mereka tertambat di kampung halaman jua. Ungkapan lain mengatakan, hujan emas di negri orang, hujan batu di negri sendiri, namun kampung halaman takkan pernah terlupakan," sebut Ketua Badan YPKM, Irman Gusman.

Rasa cinta dan kepedulian kepada kampung halaman, kata Irman Gusman, dapat dilihat dari beberapa organisasi dan pagayuban yang tersebar di dalam dan luar negeri.

Orang Minang yang tersebar di seluruh pelosok tanah air, sebut mantan Ketua DPD RI, itu sangat mudah beradapsi dengan dengan penduduk lokal, sehingga orang Minang yang dikenal perantau itu dapat diterima masyarakat setempat. Lagi pula budaya merantau, untuk mencari kehidupan yang murni, sehingga jarang timbul gesekan dan kecemburuan sosial dengan masyarakat setempat.

Rantau orang Minang bukan saja meliput tanah air, tapi sudah meluas hampir seluruh dunia. Malah putra-putri Minang juga ada yang berjodoh dengan suku daerah lain, termasuk juga mereka berada di luar negeri. Meski mereka telah memunyai anak cucu namun kampung  tetap dikunjungi.

Irman Gusman dalam orasi itu juga memaparkan keberhasilan tokoh-tokoh pejuang asal  Minang, Mulai dari pra kemerdekaan hingga pasca kemerdekaan bangsa ini. Ia juga menyebut sejumlah pengusaha Minang yang berhasil di rantau. Selain itu, para anggota DPR dan DPD asal Minang yang berasal dari Dapil luar Sumatera Barat memandai orang Minang diterima masyarakat setempat. Belumn lagi, sejumlah orang Minang pernah dipercaya Presiden sebagai menteri dan jabatan penting lainnya. Keberhasilan orang Minang itu selalu memberi perhatian dan kontrbusi pada kampung halaman

Ia juga menyinggung Gubernur Sumatera Barat, Mahyeldi yang sedang menyusun sebuah Dewan Kebudayaan Sumatra Barat.

"Ini jelas harapan baru, di mana semua pelaku kebudayaan Minangkabau akan dapat bekerjasama dan saling bersinergi sehingga kebudayaan Minang dapat difungsikan sebagai modal dasar dan modal sosial untuk mencapai kemajuan daerah dan kesejahteraan masyarakat Sumbar di masa yang akan datang," katanya. (ak)




×
Berita Terbaru Update