Notification

×

Iklan

Iklan



KSAD Jenderal Dudung Abdurrachman ke Pasaman Mengunjungi Korban Gempa

Minggu, 27 Februari 2022 | 2/27/2022 WIB Last Updated 2024-09-08T07:27:29Z


padanginfo. com-padang-kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal Dudung Abdurrachman menginjakkan kakinya di Bandara Internasional Minangkabau, Ahad siang 27 Februari 2022,   guna seterusnya menuju Pasaman untuk melihat korban gempa. 

Disambut langsung oleh Gubernur Sumbar,  Mahyeldi dan Wagub Audy Joinaldy serta jajaran Forkompimda Sumatera Barat, Jenderal Dudung menyampaikan bela sungkawa dan menanyakan situasi terakhir di lokasi bencana.

"Situasi terakhir di sana bagaimana Pak?" ujarnya, disambung penjelasan rinci dari Buya Mahyeldi.

"Dua titik lokasi yang mengalami dampak kerusakan paling banyak ada di Nagari Kajai Pasaman Barat dan Malampah Pasaman. Catatan terakhir kita, sudah sepuluh korban meninggal ditemukan, dan empat orang dilaporkan masih dalam pencarian," terang Buya.

Tak lama selepas memperoleh informasi dari Gubernur dan Wagub Sumbar di VIP Room Bandara,  Dudung segera bertolak ke Nagari Kajai, titik gempa terparah di Pasaman Barat itu.

Pada kesempatan tersebut Gubernur Sumbar  dan Wagub mengaku senang dan mengapresiasi besarnya perhatian dari berbagai pihak terkait penanggulangan gempa di dua kabupaten tersebut.

"Kami sangat mengapresiasi perhatian berbagai pihak, dan berterimakasih atas semua bantuan yang diberikan. Tanggap dan saling menolong memang merupakan hal yang kita butuhkan, terutama dalam situasi kebencanaan,"  ujar Mahyeldi. 

Demikian Siaran Pers Dinas Kominfotik Sumbar. (in). 

×
Berita Terbaru Update