Notification

×

Iklan

Iklan


SD 04 Birugo Bukittinggi Juara Umum Marchingband se Sumbar

Kamis, 14 Desember 2023 | 12/14/2023 WIB Last Updated 2024-09-08T12:47:53Z


padanginfo.com - BUKITTINGGI - Marchingband Bahana Serumpun Baniah (MB-BSB) SD 04 Birugo Kota Bukittinggi, kembali meraih Juara Umum pada Festival Marchingband Se-Sumbar Tahun 2013 yang berlangsung di GOR Nan Ompek, Kota Payakumbuh, 10-13 Desember 2023.


Pada tiga mata lomba tingkat junior yang diadakan pada festival Marchingband Se-Sumbar ini, MB-BSB menyabet bersih semua Juara I mata lomba Street Parade, Drum Bettle dan Conser Music yang diikuti oleh lebih 20 unit drumband yang berasal dari berbagai tingkat SD di Sumbar.


Capaian tiga juara I di kelas junior itu, MB BSB SD 04 Birugo berhasil menbawa 3 Piala Juara I dan uang pembinaan sebanyak Rp.45 Juta dan Piala Bergilir Ketua DPRD Provinsi Sumbar ke Kota Bukittinggi.


Kepala Pelatih MB-BSB, Ibrahim Baim, menyampaikan rasa syukur atas capaian yang diperoleh anak didiknya. Dengan Juara Umum Festival Marchingband Se-Sumbar ini, maka sudah dua gelar yang diraih oleh anak didiknya selama Tahun 2013 yang sebelumnya juga Juara Umum pada Kejuaraan Internasional Asean Marching Band Confederation (AMBC) di Jember Jawa Timur, 20-25 September 2013 lalu.


“Saya menyampaikan syukur atas pencapian anak didik kami bisa Juara Umum Festival Marchingband se Sumbar. Hasil ini merupakan hadiah kami untuk Kota Bukittinggi yang pada September 2013 lalu juga Juara Umum Kejuaraan Internasional AMBC di Jember,” ujar Baim didampingi pelatih Rizki Utomo dan Manager Tim Mardina dan Lisra Mustika Dewi.


Kepala SD 04 Birugo, Deswita, menyampaikan apresiasi dan penghargaan yang tinggi atas pencapian yang diraih anak didiknya dalam Tim MB-BSB. Semuanya adalah hasil kerja keras pelatih, majelis guru dan orang tua pemain MB-BSB. Hasil ini menjadi kado istimewa dipersembahkan bagi Hari Jadi Kota Bukittinggi Ke-239.


“Kami bangga dan gembira atas pencapain anak-anak didik kami yang luar biasa ini. Saya ucapkan terima kasih dan apresiasi buat pelatih, majelis guru, orang tua dan khususnya para pemain yang sudah mengharumkan nama Bukittinggi,” ujar Deswita.


Ketua Persatuan Drumban Indonesia (PDBI) Kota Bukittinggi, M Nur Idris yang juga hadir dalam lomba itu, menyampaikan apresiasi dan bangganya atas kemenangan Juara Umum yang diraih Unit Band MB-BSB. Ia mengaku datang setiap lomba untuk memberikan semangat kepada Pemain, Pelatih dan Official MB-BSB. 


“Selamat buat semua Pemain, Pelatih dan Official MB-BSB atas prestasi Juara Umum pada Festival Marchingband Sumbar. Kami bangga dan ini capian yang luar biasa dalam satu tahun ini bisa meraih juara umum lomba tingkat nasional,” ujar Nur Idris.(*/mn)

×
Berita Terbaru Update