padanginfo.com-PADANG- Sebanyak 64 orang wartawan anggota PWI Sumbar, Jumat dan Sabtu. 5-6 Juli 2024 mengikuti Uji Kompetensi Wartawan (UKW)di Hotel Santika Padang.
Pembukaan UKW dilakukan oleh Wakil Ketua Dewan Pers Muhammad Agung Dharmajaya.
Dia.mengatakan UKW adalah produk Dewan Pers yang wajib diikuti bila ingin menjadi wartawan profesional.
Profesional di sini, jelasnya, memiliki mandat untuk menyajikan informasi secara independen dan obyektif kepada publik.
"Wartawan bertanggung jawab untuk menggali fakta dan memeriksa kebenaran sebelum mengemasnya dalam bentuk berita," jelasnya.
"Kejelasan peran dan integritas menjadi kunci dalam memastikan bahwa wartawan tetap menjalankan tugasnya dengan profesionalisme yang tinggi," tegasnya.
Acara ini menjadi refleksi penting bagi industri media dalam menegaskan pentingnya etika dan standar jurnalistik yang tinggi.
Diharapkan, pemahaman yang lebih mendalam tentang perbedaan antara wartawan profesional dan petugas humas dapat memperkaya diskursus mengenai kualitas informasi yang disampaikan kepada masyarakat.(FS/in)