Notification

×

Iklan

Iklan

Rido Terseret Ombak di Pantai Pasie Nan Tigo Padang Ditemukan Meninggal

Selasa, 22 April 2025 | 4/22/2025 WIB Last Updated 2025-04-22T06:53:49Z
Rido Terseret Ombak di Pantai Pasie Nan Tigo Padang Ditemukan Meninggal, Selasa (22/4/2025)

padanginfo.com-PADANG- Remaja bernama Rido (16) yang dilaporkan hilang terseret ombak saat berenang bersama dua orang temannya di Pantai Pasie Nan Tigo, Kecamatan Koto Tangah, Kota Padang, Sumatra Barat, akhirnya ditemukan dalam kondisi meninggal dunia oleh Tim SAR gabungan pada hari ketiga pencarian, Selasa pagi (22/4/2025).

Korban ditemukan sejauh sembilan mil laut dari lokasi kejadian, tepatnya di sekitar perairan Pulau Sibonta. Proses pencarian dilakukan oleh Tim SAR gabungan yang terdiri dari Basarnas Padang, BPBD Kota Padang, Satpolair, serta dibantu oleh warga sekitar.Kepala Seksi Operasi dan Siaga (Kasiops) Basarnas Padang, Hendri, menyampaikan bahwa korban ditemukan sesuai dengan rencana operasi SAR yang telah disusun sejak malam sebelumnya

 “Alhamdulillah, pencarian hari ketiga ini membuahkan hasil. Korban atas nama Rido berhasil kita temukan dalam kondisi meninggal di sekitaran Pulau Sibonta. Semua tim bergerak sesuai dengan rencana operasi SAR yang telah direncanakan dari semalam. Jarak dari lokasi penemuan ke titik awal kejadian diperkirakan sejauh 9 nautical mile,” jelas Hendri.


Peristiwa ini terjadi pada Minggu sore (20/4), saat Rido berenang bersama dua temannya di Pantai Pasie Nan Tigo. Saat itu, ombak besar tiba-tiba datang dan menyeret korban ke tengah laut. Kedua temannya berhasil menyelamatkan diri dan langsung melaporkan kejadian tersebut kepada pihak berwenang.

Setelah berhasil dievakuasi, jenazah Rido langsung dibawa ke rumah sakit terdekat untuk proses identifikasi dan visum, sebelum diserahkan kepada pihak keluarga untuk dimakamkan di kampung halamannya di Solok.

Peristiwa ini menjadi pengingat penting bagi masyarakat, khususnya wisatawan pantai, untuk selalu waspada terhadap kondisi cuaca dan gelombang laut saat melakukan aktivitas di kawasan pesisir.(***) 
×
Berita Terbaru Update